Kunci Merasakan Hal Baik dari Semua Janji Tuhan

Kunci Merasakan Hal Baik dari Semua Janji Tuhan

Tuhan Yesus berjanji akan memberikan kita hidup yang berkelimpahan, namun bukan berarti hidup tersebut selalu berjalan mulus tanpa masalah dan tekanan. Ketika kita berjalan dengan Tuhan setiap hari, maka kita akan selalu menyaksikan kasih dan kebaikan Tuhan, oleh sebab itu jangan pernah mencoba menjauh dari-Nya.

Kehidupan yang baik dan merasakan semua kelimpahan Tuhan di tengah tantangan hidup yang semakin sulit dapat kita nikmati dengan campur tangan Tuhan, sebab dengan kekuatan kita tak dapat melakukan apapun. Setelah bangsa Israel menaklukan semua tanah Kanaan, di bawah pimpinan Yosua, kemudian mereka menikmati hidup baik yang Tuhan janjikan.

Dari segala yang baik yang dijanjikan TUHAN kepada kaum Israel, tidak ada yang tidak dipenuhi; semuanya terpenuhi. (Yosua 21:45)

Bangsa Israel tidak begitu saja menikmati janji Tuhan sehingga merasakan kehidupan yang baik, namun mereka harus terlebih dulu mengerjakan bagian mereka dengan berperang melawan penduduk Kanaan untuk menduduki kota-kota yang sudah ditentukan Tuhan melalui pimpinan Yosua.

Demikianlah Yosua merebut seluruh negeri itu sesuai dengan segala yang difirmankan TUHAN kepada Musa. Dan Yosuapun memberikan negeri itu kepada orang Israel menjadi milik pusaka mereka, menurut pembagian suku mereka. Lalu amanlah negeri itu, berhenti dari berperang. (Yosua 11:23)

Tuhan pun akan memberikan kita kemenangan ketika kita berjuang dan melakukan semua yang sudah Dia tentukan. Bagian kita pada janji yang sudah Tuhan berikan adalah melakukan perintah-Nya dengan setia, sebab Tuhan tidak akan mengingkari janji-Nya. Jika saat ini kita belum merasakan kehidupan baik dari yang Tuhan janjikan, bukan berarti kita gagal, namun Tuhan masih ingin menemukan ketaatan dan kesetiaan kita.

Dan TUHAN mengaruniakan kepada mereka keamanan ke segala penjuru, tepat seperti yang dijanjikan-Nya dengan bersumpah kepada nenek moyang mereka. Tidak ada seorangpun dari semua musuhnya yang tahan berdiri menghadapi mereka; semua musuhnya diserahkan TUHAN kepada mereka. (Yosua 21:44)

Tags: , , , , , , ,

you're currently offline