Temui Tuhan Muka dengan Muka dan Dapatkan Berkat-Nya

Temui Tuhan Muka dengan Muka dan Dapatkan Berkat-Nya

Banyak berkat yang akan kita rasakan dan dapatkan dari pertemuan muka dengan muka. Pertemuan ini hanya didapat dalam hadirat-Nya. Namun, dalam kenyataannya seringkali kita jenuh berada dalam hadirat Tuhan karena beban hidup yang berat menerpa.

yakub-bergulat.jpg

Sebaiknya, jangan pernah bosan menghampiri hadirat Tuhan meskipun keadaan kita sedang tidak menyenangkan, karena ada berkat yang sedang menanti kita. Tidak ada waktu yang sia-sia ketika kita bertemu Tuhan muka dengan muka. Mari belajar dari kisah Yakub yang mendapatkan berkat luar biasa setelah bertemu dan bergumul dengan Tuhan.

Lalu kata orang itu: “Biarkanlah aku pergi, karena fajar telah menyingsing.” Sahut Yakub: “Aku tidak akan membiarkan engkau pergi, jika engkau tidak memberkati aku. (Kejadian 32:26)

Yakub yang bergulat dengan seseorang sampai pangkal pahanya terpelecok. Seseorang tersebut banyak ditafsirkan sebagai Tuhan atau malaikat Tuhan sendiri. Namun, siapapun itu, yang jelas adalah setelah pergulatan itu, Yakub mendapatkan berkat luar biasa.

Yakub bergumul dengan Tuhan semalam-malaman, dan tidak mau melepaskan Tuhan sebelum Tuhan memberkati dia. Ini berbicara mengenai haus dan lapar akan Tuhan. Untuk mengalami pemulihan dari Tuhan, kita memang harus memiliki rasa haus dan lapar akan Tuhan. Ini yang paling penting dalam hidup kita, di mana kita selalu menginginkan, merindukan kehadiran-Nya dalam hidup kita. Lalu setelah kita bergumul dengan Tuhan, pasti kita dapat menikmati berkat-Nya.

Bertanyalah Yakub: “Katakanlah juga namamu. ” Tetapi sahutnya: “Mengapa engkau menanyakan namaku? ” Lalu diberkatinyalah  Yakub di situ. (Kejadian 32:29)

Saat kita dapat bertahan di dalam hadirat Tuhan, maka kita juga pasti dapat bertahan menghadapi kerasnya dunia ini, bertahan menghadapi orang-orang yang mengecewakan hati kita dan bertahan melawan kedagingan diri kita karena Allah sendiri yang langsung menolong kita.

Yakub menamai tempat itu Pniel, sebab katanya: “Aku telah melihat Allah berhadapan muka, tetapi nyawaku tertolong!” (Kejadian 32:30)

Baca juga:

Ini Bedanya Pekerjaan dengan Pelayanan

Masih Malas Membaca Alkitab Setiap Hari? Ini Tips Supaya Rajin Baca Alkitab Setiap Hari

Tiga Ciri Orang Kristen yang Tidak Mudah Goyah

Hormati Gembalamu dan Dapatkan Berkat Berkelimpahan

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

you're currently offline