Tuhan Rindu Menjadikan Anda Pahlawan-Nya
Seperti pesan yang disampaikan oleh gembala sidang kita, bahwa bangsa Israel saat ini memasuki tahun 5779 atau tahun Ayin Tet. Ayin menggambarkan mata Tuhan dan Tet melambangkan sebuah tempat benih.
Ini merupakan tahun permulaan yang baru dimana Tuhan telah mencurahkan Roh Kudus secara double portion bagi kita agar kita dapat menjadi prajurit Tuhan yang gagah perkasa dan memiliki gaya hidup doa pujian penyembahan sehingga dapat menjadi umat yang berkenan di zaman ini.
Roh Kudus yang diberikan oleh Tuhan akan menolong kita untuk melakukan kehendak Tuhan dengan kuasa-kuasa yang telah Ia berikan. Banyak sekali hal yang dapat kita lakukan dengan pertolongan Roh Kudus, misalnya saja menjadi untuk memberitakan Kabar Baik mengenai keselamatan yang Tuhan Yesus lakukan di kayu salib.
Jika Roh Kudus ada dalam hidup kita maka kita dapat melakukan apa yang Tuhan kehendaki, yakni membawa jiwa-jiwa yang belum mengenal Tuhan Yesus dan meneguhkan orang percaya untuk mengerjakan visi Tuhan.
Tuhan rindu memakai semua anak-anak-Nya dalam kegerakan yang sedang Tuhan lakukan dalam generasi ini, oleh sebab itu pastikan diri Anda tidak melalaikan panggilan Tuhan ini. Mungkin banyak orang Kristen akan berpikir tidak akan mampu melakukan kehendak Tuhan atau tidak akan bisa menjadi saksi Kristus.
Percayalah jika Roh Kudus tinggal di dalam diri kita maka ada Roh Keperkasaan dari Tuhan yang akan menolong kita melakukan pekerjaan Tuhan. Semua tugas yang Tuhan berikan kepada kita hanya tergantung dari diri kita, apakah kita mau mengerjakannya atau tidak.
Banyak hamba-hamba Tuhan yang diurapi berangkat dari latar belakang hidup yang tidak benar, berantakan dan bermasa depan suram. Tetapi di tangan Tuhan, mereka dapat diubahkan menjadi hamba-hamba Tuhan yang diurapi dan melakukan pekerjaan dahsyat karena memiliki Roh Kudus.
Buatlah keputusan dalam hidup Anda saat ini untuk berinvestasi dalam kehidupan kekal dan jadilah pahlawan iman bagi generasi yang akan datang.
Tempalah mata bajakmu menjadi pedang dan pisau-pisau pemangkasmu menjadi tombak; baiklah orang yang tidak berdaya berkata: “Aku ini pahlawan! (Yoel 3:10)
Baca juga:
Ketahui Siapa Diri Anda dalam Yesus