Tahun 2021 Jangan Takut Gagal, Tuhan Memberi Semangat Ini
Jika di tahun ini kita sudah membuat banyak resolusi untuk dijadikan pedoman menjalani tahun ini, jangan pernah takut mencoba resolusi tersebut dan jangan pernah takut gagal, sebab Tuhan selalu menyertai.
Setiap perbuatan baik yang akan kita lakukan pasti diinspirasi oleh Roh Kudus, sebab semua yang baik asalnya dari Tuhan. Jangan jadikan pengalaman gagal di tahun lalu menjadi trauma sehingga enggan mencoba kembali di tahun ini.
Dia memberi kekuatan kepada yang lelah dan menambah semangat kepada yang tiada berdaya. (Yesaya 40:29)
Dalam kisah perjalanan hidup tokoh-tokoh iman di Alkitab banyak yang mengalami kesulitan dan kegagalan, namun Tuhan tidak menyerah sekalipun dari mereka ada yang mau menyerah.
Pada waktu Musa harus mendelegasikan tongkat kepemimpinan kepada Yosua bin Nun, Tuhan memerintahkan Musa untuk memberikan semangat kepada Yosua, sebab mungkin hati Yosua gentar dengan tegar tengkuknya bangsa Israel.
Yosua bin Nun, pelayanmu, dialah yang akan masuk ke sana. Berilah kepadanya semangat, sebab dialah yang akan memimpin orang Israel sampai mereka memiliki negeri itu. (Ulangan 1:38)
Kenyataan yang sedang kita hadapi dan masa depan yang tidak menentu memang kerap membuat kita takut untuk mencoba, apalagi jika kegagalan masa lalu menghantui diri kita.
Petrus sebagai murid Yesus pun pernah mengalami kegagalan pada saat Yesus akan disalib, ia menyangkali Yesus sebagai gurunya, padahal ia sudah berkata kepada Yesus bahwa ia tak akan menyangkal Yesus.
Tuhan tidak mengingat kegagalan kita tetapi Ia menyukai pertobatan kita, oleh sebab itu ketika Petrus telah bertobat, ia menjadi rasul Yesus pemberani sehingga khotbahnya di depan ribuan orang menjadi inspirasi bagi kita semua.
TUHAN keluar berperang seperti pahlawan, seperti orang perang Ia membangkitkan semangat-Nya untuk bertempur; Ia bertempik sorak, ya, Ia memekik, terhadap musuh-musuh-Nya Ia membuktikan kepahlawanan-Nya. (Yesaya 43:13)