Tuhan Mengajarkan Hal Ini dari Kesulitan Hidup Kita

Tuhan Mengajarkan Hal Ini dari Kesulitan Hidup Kita

Semua manusia yang masih bernafas akan mengalami kesulitan hidup, karena masalah adalah bagian hidup yang tidak dapat dihindari.

Masalah hidup memang menjadikan hidup sulit namun lewat masalah hidup, Tuhan dapat berbuat banyak hal di hidup kita dan kita pun dapat semakin dewasa dalam hidup ini.

Masalah akan memunculkan iman dalam hati di hati kita dan setiap masalah dapat membuat pengenalan akan Tuhan semakin bertumbuh sehingga kita tetap bertekun dalam Tuhan.

Dan bukan hanya itu saja. Kita malah bermegah juga dalam kesengsaraan kita, karena kita tahu, bahwa kesengsaraan itu menimbulkan ketekunan. (Roma 5:3)

Ketekunan merupakan suatu sikap hidup yang penting dalam menjalani hidup ini, sebab tanpa ketekunan kita tidak dapat menjadi apapun atau siapapun. Seorang prefesional pada saat sekarang ini membutuhkan ketekunan bertahun-tahun di masa lalu untuk menekuni hobi dan bakatnya.

Begitupun ketekunan di dalam Tuhan pada masa kini dan selanjutnya akan memunculkan iman yang kuat karena sudah teruji oleh badai kehidupan.

Dan ketekunan menimbulkan tahan uji dan tahan uji menimbulkan pengharapan. (Roma 5:4)

Pengharapan dalam Tuhan mengajarkan kita untuk tetap setia meskipun kita belum mendapat jawaban atas masalah hidup kita. Iman, ketekunan dan pengharapan yang sudah kita miliki akan membuat kita semakin dewasa dalam mengikut Tuhan.

you're currently offline