Menjadi yang Pertama dan Dikenan di Mata Yesus

Menjadi yang Pertama dan Dikenan di Mata Yesus

Pernahkah kita melihat fenomena orang-orang yang kelihatannya tidak baik, tetapi menjadi suskes dan terbaik dalam hidup. Dalam suatu ajang pencarian bakat, kita pasti pernah melihat orang-orang jebolan ajang itu yang tidak juara tapi lebih popular dan bersinar drai yang juara. Atau sarjana ulusan S2 dan S3 tapi lebih sukses sarjana yang lulusan S1.

Kita pikir hidup ini kebetulan saja, padahal semuanya terjadi karena perkenanan Tuhan. Hanya Tuhan yang tahu hati manusia yang sesungguhnya, sebab itulah Dia layak menempatkan seseorang di posisi mana dan seperti apa.

Maria Magdalena menjadi satu-satunya pengikut Yesus yang mendapat posisi pertama yang menjadi saksi saat Yesus bangkit dari kubur. Bukan karena kekayaan dan kehebatan Maria, tapi karena hati. Maria Magdalena merupakan salah satu perempuan yang disembuhkan Yesus akibat dirasuki tujuh roh jahat, kemudian menjadi pengikut Yesus dan melayani dengan hartanya.

  1. Bergairah dengan Yesus

Tetapi Maria berdiri dekat kubur itu dan menangis. Sambil menangis ia menjenguk ke dalam kubur itu. (Yohanes 20:11)

Maria Magdalena punya hati yang penuh gairah dengan Yesus pada saat hidup dan mati-Nya. Maria Magdalena menjadi orang pertama satu hari setelah kematian Yesus yang mengunjungi Yesus. Hatinya begitu melekat ke Yesus dan tetap mencintai-Nya meskipun Yesus sudah mati.

  • Selalu ingin tahu tentang Yesus

Jawab Maria kepada mereka: “Tuhanku telah diambil orang dan aku tidak tahu di mana Ia diletakkan.” (Yohanes 20:13)

Cinta Maria Magdalena bukan saja mujizat yang Yesus telah lakukan, tetapi kepada Pribadi-Nya, sehingga hati Maria Magdalena selalu ingin tahu tentang Yesus.

  • Menghormati dan mengutamakan Yesus

Kata Yesus kepadanya: “Maria!” Maria berpaling dan berkata kepada-Nya dalam bahasa Ibrani: “Rabuni!”, artinya Guru. Kata Yesus kepadanya: “Janganlah engkau memegang Aku, sebab Aku belum pergi kepada Bapa, tetapi pergilah kepada saudara-saudara-Kudan katakanlah kepada mereka, bahwa sekarang Aku akan pergi kepada Bapa-Ku dan Bapamu, kepada Allah-Ku dan Allahmu.”  (Yohanes 20:16)

Hati Maria Magdalena melekat kepada Yesus sehingga ia menjadi orang pertama yang menjadi saksi kebangkitan Yesus sekaligus. Hal ini merupakan sebuah keistimewaan yang Tuhan Yesus berikan tanpa melihat gender atau status seseorang, tapi karena perkenanan-Nya melekat bagi orang yang memiliki hati seperti Maria Magdalena.

Tags: , , , , , , , , , , , ,

you're currently offline