Jelang Pelantikan Presiden dan Wapres, Besok Kemendagri Ajak Berdoa Bersama, Anda Juga Harus Terlibat!

Jelang Pelantikan Presiden dan Wapres, Besok Kemendagri Ajak Berdoa Bersama, Anda Juga Harus Terlibat!

Tanggal 20 Oktober pelantikan presiden dan wakil presiden akan diadakan, sementara itu acara ini diwarnai dengan berbagai isu tidak sedap, seperti rencana peledakan bom di kantor polisi atau gereja. Hal ini memang menjadi isu yang menguatirkan, namun Puji Tuhan beberapa hari yang lalu Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror (Densus 88) Polri berhasil menangkap terduga teroris di berbagai daerah Indonesia.

Mendengar isu tak sedap yang beredar, justru kita harus makin banyak bertekun dalam doa, karena kuasa doa sangat besar. Selain karena tugas kita sebagai warga negara yang harus mendoakan bangsa ini, Kementerian Dalam Negeri pun mengajak Berdoa Bersama melalui surat edaran agar kita semua berdoa bersama pada hari Jumat, tanggal 18 Oktober di lapangan Monas, pukul 10 pagi.

Namun, jika kita tidak dapat menghadirinya, kita juga dapat mendoakan bangsa ini di rumah ibadah masing-masing atau di rumah kita sendiri. Karena tujuan Doa Bersama ini adalah untuk memohon keselamatan bagi bangsa ini, keamanan bangsa, para pemimpin negeri dan juga para aparat kepolisian.

Di tengah maraknya tindakan radikalisme yang terjadi di bangsa ini, sebagai umat percaya tentu Tuhan menginginkan kita menjadi pembawa damai sejati, karena setiap kejahatan dapat ditaklukan oleh kuasa Tuhan. Jangan pernah jemu menabur kasih dan kebaikan demi keselamatan bangsa ini.

Selain itu, kita pun harus bertindak nyata di lingkungan kita untuk membasmi teroris, caranya adalah dengan mengenali dan saling berkomunikasi dengan tetangga di sekitar kita tinggal, sebab teroris atau orang-orang penyebar radikalisme sangat enggan bergaul dengan orang di sekitarnya. Jadi, ketika kita menemukan orang-orang yang mencurigakan dapat terus waspada dan saling berkoordinasi dengan aparat keamanan di lingkungan kita.

Yang terpenting dalam hari-hari ini pun kita harus bijak menggunakan media sosial agar tidak mudah menyebarkan isu hoax atau membagikan berita yang belum jelas kebenarannya. Pastikan kita mendapatkan berita yang tepat dari media yang berkualitas agar kita pun tidak mudah termakan isu yang berkembang.

Tunduklah, karena Allah, kepada semua lembaga manusia, baik kepada raja sebagai pemegang kekuasaan yang tertinggi, maupun kepada wali-wali yang diutusnya untuk menghukum orang-orang yang berbuat jahat dan menghormati orang-orang yang berbuat baik. Sebab inilah kehendak Allah, yaitu supaya dengan berbuat baik kamu membungkamkan kepicikan orang-orang yang bodoh. (1 Petrus 2:13-15)

you're currently offline