Tujuh Karya Roh Kudus dalam Hidup Kita
Bagaimana cara kita mengenal Roh Kudus yang dijanjikan Tuhan Yesus sebagai Roh Penolong? Dalam buku Benny Hinn yang berjudul Selamat Pagi, Roh Kudus, kita dapat mengerti bahwa Roh Kudus memiliki karya dalam hidup kita. Jika kita mengindahkan panggilan Tuhan maka kita akan mengenal sukacita dan kebebasan dalam Roh seperti yang dituliskan dalam kitab Roma 8:2. Roh , yang memberi hidup telah memerdekakan kamu dalam Kristus dari hukum dosa dan hukum maut.
Sungguh menyenangkan tinggal dalam kemenangan yang dilukiskan oleh rasul Paulus tersebut, bahkan sebenarnya Paulus menyampaikan tujuh pernyataan khusus dalam 16 ayat dari pasal ini. Barangkali tidak ada Alkitab lain yang dapat memberikan gambaran yang lebih jelas tentang karya Roh Kudus seperti yang ada dalam pasa
- Kuasa Roh Kudus atas dosa
Pernyataan pertama mengatakan bahwa hukum Roh kehidupan memberikan kita kemerdekaan dari dosa dan maut. Ketika ada Roh Kudus dalam hidup kita maka hal ini menekankan bahwa kita berkuasa atas dosa (ayat 1-2).
- Roh Kudus menggenapi hukum Taurat
Tuhan Yesus hidup dengan Roh agar kita dapat menuju Bapa, Allah yang Kudus. Ini merupakan penggenapan Taurat Musa yang telah menghasilkan kemerdekaan yang sekarang kita miliki dalam Roh (ayat 3-4).
- Roh Kudus memberikan perintah kepada kita mengenai pikiran Allah
Jika Roh Kudus tinggal dalam kita makan kita akan memikirkan perkara-perkara Roh yaitu perkara yang berasal dari Bapa dan menghasilkan damai sejahtera (ayat 5-8).
- Roh Kudus memberikan kita kebenaran
Jika Roh Kudus diam dalam kita maka Roh tersebut akan memberikan kita kebenaran (ayat 8-10).
- Roh Kudus memberikan kehidupan pada tubuh kita
Jika Roh Kudus ada dalam kita maka Roh tersebut akan membangkitkan hidup kita sehingga kita memiliki kehidupan yang berasal dari Allah (ayat 11).
- Roh Kudus akan mematikan keinginan daging
Jika kita mengikuti jejak Roh Kudus maka Roh tersebut akan mematikan keinginan-keinginan daging kita (ayat 12-14).
- Roh Kudus bersaksi tentang keselamatan kita
Jika kita mau hidup dipimpin oleh Roh maka kita akan bersaksi bersama dengan Roh tersebut bahwa kita adalah anak-anak Allah (ayat 15-16).